Hubungan kadar asam urat dengan derajat keparahan stroke infark bedasarkan Standar National Institutes of Health Stroke Scale (NIHSS) pada pasien stroke infark akut di RS Gotong Royong Surabaya

Sanjaya, I Putu Rendra Alit (2023) Hubungan kadar asam urat dengan derajat keparahan stroke infark bedasarkan Standar National Institutes of Health Stroke Scale (NIHSS) pada pasien stroke infark akut di RS Gotong Royong Surabaya. Undergraduate thesis, Widya Mandala Surabaya Catholic University.

[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (696kB)
[thumbnail of BAB 1] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (153kB)
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (349kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (141kB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (255kB)
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (177kB)
[thumbnail of BAB 6] Text (BAB 6)
BAB 6.pdf
Restricted to Registered users only

Download (90kB)
[thumbnail of BAB 7] Text (BAB 7)
BAB 7.pdf

Download (163kB)
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (691kB)

Abstract

Stroke merupakan sindroma klinis ditandai dengan defisit neurologis secara akut yang disebabkan oleh cedera vaskular (iskemia, perdarahan) pada sistem saraf pusat. Data dari Kemenkes RI tahun 2018 prevalensi stroke di Indonesia sebesar 10,9 %. Keparahan gejala dari penyakit stroke setiap pasien berbeda-beda sehingga pengukuran tingkat keparahan stroke infark sangat penting untuk manajemen dan pencegahan kejadian stroke sekunder dan kematian yang diakibatkan oleh stroke infark. Alat pengukuran tingkat keparahan stroke infark yang menjadi baku emas digunakan saat ini adalah National Institutes of Health Stroke Scale (NIHSS). Tujuan: Untuk mengetahui apakah terdapat hubungan kadar asam urat dengan derajat keparahan stroke infark berdasarkan standar National Institutes of Health Stroke Scale (NIHSS) pada pasien stroke infark akut di Rumah Sakit Gotong Royong Surabaya Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Untuk teknik pengambilan sampel menggunakan teknik consecutive sampling. Prosedur pengumpulan data pada penelitian ini dengan menggunakan lembar penilaian NIHSS untuk mengukur derajat stroke infark dan rekam medis untuk pengumpulan data asam urat pasien. Analasis data menggunakan uji Mann Whitney (a=0,05). Hasil: Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 30 pasien stroke infark dengan distribusi 11 orang (36,7%) memiliki kadar asam urat tinggi dan sebanyak 19 orang (63,3%) dengan asam urat normal. Berdasarkan hasil uji Mann Whitney didapatkan p=0,03 (p<0,05) yang menunjukan terdapat hubungan antara kadar asam urat dengan derajat keparahan stroke infark berdasarkan National institutes of Health Stroke Scale (NIHSS) pada pasien stroke infark akut di RS Gotong Royong Surabaya. Simpulan: Terdapat hubungan antara kadar asam urat dengan derajat keparahan stroke infark berdasarkan National institutes of Health Stroke Scale pada pasien stroke infark akut di RS Gotong Royong Surbaya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: S1 - Kedokteran
Contributors:
Contribution
Contributors
NIDN / NIDK
Email
Thesis advisor
Mellow, Prettysun Ang
NIDN0721017901
UNSPECIFIED
Thesis advisor
Susan, Susan
NIDK152150869
UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: stroke infark, kadar asam urat, derajat keparahan stroke infark, NIHSS, RS Gotong Royong.
Subjects: Medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Medical Study Program
Depositing User: I Putu R.A
Date Deposited: 17 Jan 2024 03:05
Last Modified: 17 Jan 2024 03:05
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/38035

Actions (login required)

View Item View Item