Pengaruh kualitas produk dan layanan terhadap kepuasan pelanggan pada produk pakan ayam petelur merek Charoen Pokhpand di Jember

Liliana, . (2001) Pengaruh kualitas produk dan layanan terhadap kepuasan pelanggan pada produk pakan ayam petelur merek Charoen Pokhpand di Jember. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Pelanggan merupakan faktor penting bagi kelangsungan hidup suatu perusahaan karena kalau pelanggan merasa bahwa kebutuhan, keinginan, dan kepuasannya tidak terpenuhi pada suatu produk atau jasa tertentu. maka ia akan beralih ke produk atau jasa substitusi yang bisa memenuhi kebutuhan, keinginan, dan kepuasannya. Sebaliknya, kalau pelanggan merasa bahwa kebutuhan, keinginan, dan kepuasannya terpenuhi pada suatu produk atau jasa tertentu, maka ia akan setia dalam menggunakan produk tersebut. Untuk mempertahankan pelanggannya, perusahaan membutuhkan suatu informasi yang lengkap dan akurat mengenai perilaku pelanggan terutama kepuasan pelanggan. Informasi ini nantinya sangat berguna dalam pembuatan strategi pemasaran yang crektif Dalam penelilian ini ada dua (2) masalah yang harus dipecahkan yaitu apakah kualitas produk dan kualitas layanan secara serempak bcrpengaruh terhadap kepuasan pelanggan produk pakan ayam petelur merek Charoen Pokhpand di Jember, dan mana yang berpengaruh dominan diantara variabel kualitas produk dan kualitas layanan dalam mempengaruhi kepuasan pelanggan. Berdasarkan kedua masalah tersebut muncul dua hipotesis, yaitu diduga kualitas produk dan layanan secara serempak berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan dan diduga variabel kualitas produk berpengaruh dominan terhadap kepuasan pelanggan pada produk pakan ayam petelur merck Charoen Pokhpand di Jember. Kedua hipotesis diatas akan diuji dengan mcnggunakan uji-F dan uji-t untuk rnengetahui kebenarannya. Hipotesis pertama yang diajukan bahwa diduga kualitas produk dan kualitas layanan secara sercmpak berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan produk pakan ayam petelur merek Charoen Pokphand di Jember, terbukti kebenarannya. Hal ini ditunjukkan dari hasil Ftest = 37.626 > Ftabel = 3,59. Jadi Ho ditolak, yang berarti ada pengaruh yang signifikan antara kualitas produk dan kualitas layanan secara serempak terhadap kepuasan pelanggan. Hipotesis kedua yang diajukan bahwa diduga variabel bebas kualitas produk mempunyai pengaruh dominan terhadap kepuasan pelanggan, juga terbukti kebenarannya. Hal ini ditunjukkan dari hasil uji parsial dengan menggunakan uji t dimana thitung X1 (kualitas produk) lebih besar daripada thitung X2 (kualitas layanan), yaitu thitung X1 = 3.453 sedangkan untuk thilung X2 = 2.801. Jadi, kesimpulannya kedua hipotesis tersebut adalah benar dan dapat diterirna, karena kualitas produk dan kualitas layanan secara serempak berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan dan variabel kualitas produk merupakan variabel yang dominan dalam mempengaruhi kepuasan pelanggan pada produk pakan ayam petelur merek Charoen Pokhpand di Jember.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Business" not defined]
Subjects: Business > Management
Divisions: Faculty of Business > International Business Management Undergraduate Study Program
Depositing User: Users 3017 not found.
Date Deposited: 10 Nov 2016 08:26
Last Modified: 10 Nov 2016 08:26
URI: https://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/7548

Actions (login required)

View Item View Item