Wong, Yosep Cahyo Putro (2008) Keterlibatan kerja ditinjau dari persepsi gaya kepemimpinan transformasional. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.
Preview |
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf Download (290kB) | Preview |
Preview |
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf Download (305kB) | Preview |
![]() |
Text (BAB 2)
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (380kB) |
![]() |
Text (BAB 3)
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (205kB) |
![]() |
Text (BAB 4)
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (334kB) |
![]() |
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf Restricted to Registered users only Download (234kB) |
Preview |
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf Download (392kB) | Preview |
Abstract
Dalam sebuah perusahaan, karyawan merupakan penggerak dari hampir semua aktifitas di dalamnya. Maka karyawan dituntut untuk lebih terlibat di dalam pekerjaannya. Keterlibatan karyawan dalam perusahaan dipengaruhi oleh berbagai faktor diantaranya gaya kepemimpinan atasan. Tingkah laku pemimpin dapat menimbulkan persepsi pada karyawan yang dapat membuat karyawan lebih terlibat pada pekerjaan atau bahkan cenderung menghindari pekerjaan. Hal ini sangat terasa pada perusahaan yang lebih menggunakan tenaga manusia untuk menghasilkan produknya. Gaya kepemimpinan transformasional merupakan gaya kepemimpinan yang hampir selalu ada pada setiap perusahaan. Pada kepemimpinan ini, pemimpin memberikan efek meliputi kepercayaan pada pimpinan, rasa kagum, loyal, dan hormat terhadap pemimpin, dan mereka termotivasi untuk melakukan lebih dari keinginan awal untuk melakukan tugas mereka. Subjek penelitian (N=34) adalah karyawan pada perusahaan PT. X. Surabaya yang telah bekerja lebih dari 1 tahun, terdiri dari 20 subjek perempuan dan 14 subjek laki-laki. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik all population study yaitu pengambilan sampel dilakukan dengan menjadikan keseluruhan populasi sebagai sampel penelitian, pengambilan data menggunakan skala keterlibatan kerja dan skala persepsi gaya kepemimpinan transformasional. Data dianalisis dengan menggunakan teknik korelasi non parametrik Kendall's Tau_b, dikarenakan data tidak memenuhi syarat uji normalitas. Hasil penelitian ini menunjukkan rxy sebesar 0,255 dengan p=0,046 (p<0,05) sehingga Ho ditolak maka menunjukkan adanya suatu hubungan. Dengan demikian ada hubungan positif antara persepsi gaya kepemimpinan transformasional dengan keterlibatan kerja. Faktor persepsi gaya kepemimpinan terhadap keterlibatan kerja hanya berpengaruh sebesar 6,5% sedangkan sisanya sebesar 93,5% adalah faktor faktor lain yang ikut mempengaruhi keterlibatan kerja
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Department: | ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Psycology" not defined] |
Uncontrolled Keywords: | Keterlibatan kerja, persepsi, gaya kepemimpinan transformasional |
Subjects: | Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Psychology Study Program |
Depositing User: | Users 33 not found. |
Date Deposited: | 06 Oct 2015 07:39 |
Last Modified: | 06 Oct 2015 07:39 |
URI: | https://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/3384 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |