Panjaitan, Nopelia Surdiana (2013) Pengaruh fraksi N-Butanol ekstrak etanol daun tempuyung (Sonchus arvensis linn.) terhadap kadar asam urat dalam darah tikus putih jantan galur wistar hiperurisemia. [CD-ROM]. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catolic University Surabaya.
Preview |
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text (BAB 1)
Bab 1.pdf Download (43kB) | Preview |
Text (BAB 2)
Bab 2.pdf Restricted to Registered users only Download (392kB) |
|
Text (BAB 3)
Bab 3.pdf Restricted to Registered users only Download (130kB) |
|
Text (BAB 4)
Bab 4.pdf Restricted to Registered users only Download (523kB) |
|
Preview |
Text (BAB 5)
Bab 5.pdf Download (380kB) | Preview |
Abstract
Daun tempuyung (Sonchus arvensis Linn.) merupakan salah satu tanaman yang sering digunakan sebagai obat penurun kadar asam urat darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fraksi n-butanol ekstrak etanol daun tempuyung terhadap kadar asam urat dalam darah. Hewan coba yang digunakan pada penelitian ini yaitu 25 ekor tikus putih jantan yang dibagi menjadi 5 kelompok. Kelompok kontrol negatif yang diberi suspensi PGA 3%, kelompok F1, F2, dan F3 yang diberikan fraksi n-butanol ekstrak etanol daun tempuyung dengan dosis 1, 1,5 dan 2 g/kg BB, serta kelompok kontrol positif yang diberikan suspensi alopurinol dengan dosis 9 mg/kg BB secara oral. Tiap kelompok diberi makan otak kambing sebanyak 25 g/hari sebagai penginduksi asam urat selama 10 hari. Hasil perhitungan statistik dengan menggunakan Anava yang dilanjutkan dengan uji HSD (α = 0,05) menunjukkan bahwa fraksi n-butanol ekstrak etanol daun tempuyung pada dosis 1, 1,5 dan 2 g/kg BB dapat memberikan efek penurunan kadar asam urat dalam darah. Pada perhitungan koefisien korelasi didapatkan hasil yaitu rhitung = 0,990 < rtabel = 0,997 yang menunjukkan bahwa tidak terdapat korelasi yang linear antara peningkatan dosis terhadap penurunan kadar asam urat dalam darah tikus putih. Kata-kata kunci : daun tempuyung, Sonchus arvensis Linn., hiperurisemia, tikus putih
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Department: | ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Pharmacy" not defined] |
Subjects: | Pharmacy |
Divisions: | Faculty of Pharmacy > Pharmacy Study Program |
Depositing User: | Users 12 not found. |
Date Deposited: | 06 Oct 2014 02:27 |
Last Modified: | 26 Jun 2015 07:04 |
URI: | https://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/165 |
Actions (login required)
View Item |