Optimasi karboksimetilselulosa natrium sebagai matriks dan tween 60 sebagai enhancer terhadap penetrasi propranolol HCL dalam sediaan patch transdermal

Sari, Diana (2011) Optimasi karboksimetilselulosa natrium sebagai matriks dan tween 60 sebagai enhancer terhadap penetrasi propranolol HCL dalam sediaan patch transdermal. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (141kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (645kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (192kB)
[thumbnail of BAB  4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (545kB)
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (138kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN]
Preview
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Sejak diketahui bioavailabilitas oral Propanolol HCl rendah dikarenakan terjadi metabolisme lintas pertama yang tinggi, penggunaan matriks dan enhancer yang berbeda pada sediaan patch transdermal digabungkan terhadap Propranolol HCl yang dirumuskan dengan tujuan untuk mempelajari pengaruh polimer terhadap pelepasan obat dari patch transdermal dan enhancer jenis surfaktan non-ionic terhadap penetrasinya. Polimer yang dipilih untuk mempertahankan pelepasan obat propranolol HCl adalah Karboksimetilselulosa Natrium (CMC Na) dan Tween 60 sebagai enhancer. Pada tiap formula ditambahkan propilenglikol sebagai plasticizer dalam jumlah yang sama. Dilakukan uji fisikokimia pada kombinasi matriks dan enhancer untuk evaluasi dan kesesuaian. Semua formula yang disiapkan dilakukan uji fisik (aerasi, keriput, tekstur dan kadar air) dan dilakukan uji in vitro pelepasan dengan membran selulosa dan penetrasi dengan membran kulit tikus galur Wistar dewasa muda dalam franz diffusion cell yang dimodifikasi. Variasi formulasi dibentuk menjadi 4 formula yakni CMC Na level rendah 2% b/v dan level tinggi 2,5% b/v, sedangkan tween 60 yakni 10% dan 20% dari berat patch, dengan kandungan propranolol HCl 4,08 mg/cm2. Hasil menunjukkan bahwa pelepasan dan penetrasi optimum diperoleh dari formula yang menunjukkan konsentrasi 2,23 g untuk CMC Na rendah yaitu level -0,15 dengan fluks 89,957 μg/cm2.jam-1 dan konsentrasi 18,6 % tween 60 level tinggi yaitu level 0,93 dengan fluks 26,2451 μg/cm2.jam-1. Disimpulkan bahwa interaksi dari CMC Na dan tween 60 berpengaruh terhadap penurunan pelepasan dan penetrasi propranolol HCl sehingga dapat mengontrol pelepasan dan penetrasi dari bahan obat di dalam darah secara transdermal dengan memberikan efek yang diinginkan. hasil prediksi respon optimum dengan konsentrasi CMC Na dan tween 60.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Pharmacy" not defined]
Uncontrolled Keywords: Patch Transdermal, Propranolol Hidroklorida, Karboksimetilselulosa, Tween 60.
Subjects: Pharmacy
Divisions: Faculty of Pharmacy > Pharmacy Study Program
Depositing User: Vincentius Widya Iswara
Date Deposited: 09 Dec 2014 04:39
Last Modified: 15 Jan 2015 04:15
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/496

Actions (login required)

View Item View Item