Prarencana pabrik hidrogel dari CMC-tamarind gum-citric acid sebagai bahan obat luka kulit dengan kapasitas produksi 6000 ton/tahun

Cahyono, Jessica and Christina, Kezia Gita Trustha (2022) Prarencana pabrik hidrogel dari CMC-tamarind gum-citric acid sebagai bahan obat luka kulit dengan kapasitas produksi 6000 ton/tahun. Undergraduate thesis, Widya Mandala Surabaya Catholic University.

[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
NEW Abstrak KEZIA.pdf

Download (454kB)
[thumbnail of BAB 1] Text (BAB 1)
Bab I - Pendahuluan.pdf

Download (225kB)
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
Bab II - Uraian dan Pemilihan Proses.pdf
Restricted to Registered users only

Download (145kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
Bab III - Neraca Massa.pdf
Restricted to Registered users only

Download (282kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
Bab IV - Neraca Panas.pdf
Restricted to Registered users only

Download (162kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 5] Text (BAB 5)
Bab V - Spesifikasi Alat.pdf
Restricted to Registered users only

Download (503kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 6] Text (BAB 6)
BAB VI - Lokasi, Tata Letak Pabrik & Alat Instrumentasi, dan Safety.pdf
Restricted to Registered users only

Download (435kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 7] Text (BAB 7)
Bab VII - Utilitas dan Pengolahan Limbah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 8] Text (BAB 8)
BAB VIII - Desain Produk Dan Kemasan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (138kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 9] Text (BAB 9)
BAB IX - Strategi Pemasaran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (87kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 10] Text (BAB 10)
BAB X - Struktur Organisasi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (208kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 11] Text (BAB 11)
BAB XI - Analisa Ekonomi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (511kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB 12] Text (BAB 12)
Bab XII - Diskusi dan Kesimpulan.pdf

Download (180kB)
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Permintaan akan asam jawa terus meningkat setiap tahunnya, hal tersebut membuat ketersediaan limbah biji asam jawa juga terus meningkat. Dalam pemanfaatannya, biji asam jawa sangat berpotensi sebagai obat luka karena adanya kandungan flavonoid dan senyawa fenolik yang bertugas sebagai antioksidan, antimikroba, dan antiinflamasi untuk proses penyembuhan luka. Selain biji asam jawa, terdapat Citric Acid dan Carboxymethyl Cellulose yang berperan sebagai pengawet, pengental, antimikroba, dan agen regenerasi kulit. Bahan tersebut selanjutnya akan diolah menjadi hidrogel Carboxymethyl Cellulose- Tamarind Gum- Citric acid (CTC) untuk digunakan sebagai pembalut luka dalam bentuk film. Hidrogel CTC tersebut dibuat untuk menggantikan nano silver powder yang bertugas sebagai agen pembunuh kuman dan bakteri. Hal tersebut menunjukkan peluang yang cukup besar karena memiliki harga jual yang yang lebih murah dan memiliki fungsi yang lebih baik jika dibandingkan dengan nano silver powder. Pada prarencana pabrik, pembuatan hidrogel CTC akan dibedakan menjadi 2 tahap yakni pembuatan Tamarind Gum (TG) dan hidrogel. Pada proses pembuatan TG, biji asam jawa dilakukan proses crushing untuk memperkecil ukuran. Selanjutnya biji asam jawa akan dicampurkan dengan 0,2% (w/v) larutan citric acid pada suhu 90oC dengan perbandingan massa biji asam : volume Citric Acid = 1:40. Proses dilanjutkan dengan pemisahan antara endapan protein dengan supernatan, dimana endapan protein akan dibuang sebagai limbah padat dan supernatan akan digunakan untuk proses pencucian. Pencucian TG tersebut dilakukan dengan menggunakan alkohol dan aseton dengan perbandingan 1:1. Proses percampuran dan pencucian tersebut dilakukan untuk mendapatkan padatan tamarind gum. Selanjutnya, pelarut bekas proses pencucian akan direcycle melalui proses pemurnian agar dapat digunakan kembali untuk proses selanjutnya. TG setelah proses pencucian akan dilakukan proses pengeringan pada suhu 80oC. Proses dilanjutkan dengan pembuatan hidrogel yang diawali dengan proses pencampuran 3 senyawa yakni Carboxymethyl cellulose (CMC), tamarind gum (TG), dan citric acid pada suhu 30oC. Perbandingan massa TG : V CMC- Citric Acid sebesar 1:1 dimana CMC yang ditambahkan sebesar 2%(w/v) dan Citric Acid sebesar 0,4%(w/v). Setelah proses pencampuran, larutan akan dimasukkan pada alat pembuatan hidrogel dengan metode pendinginan pada suhu 20 oC. Hidrogel yang dihasilkan selanjutnya dicuci dengan menggunakan isopropil alkohol dan dikeringkan pada suhu 100 oC. Produk hidrogel CTC dikemas dan dipasarkan dalam bentuk thin film roll. Pabrik hidrogel CTC menghasilkan 2 jenis limbah yakni limbah padat dan cair. Limbah padat berasal dari endapan protein biji asam jawa dari proses pemisahan yang nantinya akan diberikan pada pihak ketiga untuk dikelola lebih lanjut. Sampah domestik dari aktivitas karyawan, proses packing, dan gudang penyimpanan bahan baku akan dibuang ke pembuangan sampah. Limbah cair yang diperoleh dari 2 sumber yang berbeda yakni dari proses pencucian tamarind gum (TG) dan pencucian hidrogel CTC. Limbah cair tersebut terdiri dari alkohol, aseton, air, dan isopropil alkohol dimana 97% limbah berupa air. Limbah cair tersebut nantinya akan ditampung dan digunakan untuk air utilitas. Ringkasan eksekutif dari Prarencana Pabrik Hidrogel CTC adalah sebagai berikut : Bentuk Perusahaan : Perseroan Terbatas (PT) Produksi : Hidrogel Carboxymethyl Cellulose-Tamarind Gum-Citric acid (CTC) Kapasitas Produksi : 34.508 rol/tahun (@ 5kg ) Hari Kerja Efektif : 330 hari Sistem Operasi : Semi Continous Bahan baku : • Biji Asam Jawa : 5.005.440 kg/tahun • Citric Acid : 4.004.352 kg/tahun • Alkohol : 117.952.480,80 kg/tahun • Aseton : 492.228 kg/tahun • CMC : 133.428,24 kg/tahun • Isopropil Alkohol : 709.156,80 kg/tahun Produk : • Hidrogel CTC : 6.211.492,85 kg/tahun Utilitas : • Air sanitasi : 6,204 m3/hari • Air proses : 637,14 m3/hari • Air pendingin : 37.559,24 m3/hari • Air umpan boiler : 5.026,76 m3/hari • Udara panas : 41,97 kW • Saturated stean : Suhu 110oC = 4.549.750,79 kg/hari • Listrik : 455,34 kW • Generator : 500,88 kW • Bahan bakar : IDO = 19,12 m3/hari Jumlah Tenaga Kerja : 128 orang Lokasi Pabrik : Pasuruan, Jawa Timur Luas Pabrik : 13.100 m2 Dari hasil analisa ekonomi yang telah dilakukan didapatkan : Fixed Capital Investment (FCI) : Rp. 76.972.123.307 Working Capital Investment (WCI) : Rp. 41.065.017.627 Total Production Cost (TPC) : Rp 344.676.541.343 Penjualan Pertahun : Rp 443.501.100.000 Metode Discounted Cash Flow : Rate of Equity sebelum pajak : 79,07% Rate of Equity sesudah pajak : 62% Rate of Return sebelum pajak : 63,7% Rate of Return sesudah pajak : 50,52% Pay Out Time sebelum pajak : 2 tahun 14 hari Pay Out Time sesudah pajak : 2 tahun 9 bulan 16 hari Break Even Point (BEP) : 37,52%

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: S1 - Teknik Kimia
Contributors:
Contribution
Contributors
NIDN / NIDK
Email
Thesis advisor
Ayucitra, Aning
NIDN0710018103
aning@ukwms.ac.id
Thesis advisor
Hartono, Sandy Budi
NIDN0726127601
sandy@ukwms.ac.id
Subjects: Engineering
Engineering > Chemical Engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Chemical Engineering Study Program
Depositing User: Users 10339 not found.
Date Deposited: 11 Jul 2022 00:47
Last Modified: 11 Jul 2022 00:47
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/31120

Actions (login required)

View Item View Item