Menggunakan pendekatan berbasis kekuatan dalam pengasuhan

Sumargi, Agnes Maria (2018) Menggunakan pendekatan berbasis kekuatan dalam pengasuhan. In: Seminar Nasional dan Temu Ilmiah Posirive Psychology 2018 : Positive Psychology in Dealing with Multigeneration, 15 September 2018, Jakarta.

[thumbnail of Menggunakan pendekatan berbasis kekuatan dalam pengasuhan] Text (Menggunakan pendekatan berbasis kekuatan dalam pengasuhan)
Menggunakan pendekatan berbasis kekuatan dalam pengasuhan.pdf

Download (853kB)
[thumbnail of Menggunakan pendekatan berbasis kekuatan dalam pengasuhan] Text (Menggunakan pendekatan berbasis kekuatan dalam pengasuhan)
18p-Menggunakan_pendekatan_berbasis_hasil cek similarity.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Mengasuh anak merupakan hal yang menantang bagi banyak orangtua karena orangtua harus menghadapi anak dengan berbagai macam perilakunya mulai dari yang menyenangkan hingga menjengkelkan. Banyak cara yang diterapkan oleh orangtua untuk menghadapi perilaku anak yang bermasalah, seperti memarahi, menggunakan kekerasan dan membuat anak merasa bersalah. Berbeda dengan pendekatan tradisional yang cenderung mengkoreksi perilaku anak, pendekatan berbasis kekuatan, StrengthBased Parenting, justru melihat anak dari sisi positifnya sehingga bersifat menumbuhkan dan mengembangkan anak. Hanya saja penelitian mengenai pengasuhan berbasis kekuatan masih relatif terbatas, terlebih di Indonesia. Tujuan: Artikel ini akan mengulas hal-hal yang berkaitan dengan pengasuhan berbasis kekuatan, termasuk hasilhasil penelitian yang telah dilakukan di Indonesia. Metode: Literature review dilakukan untuk menelusuri artikel-artikel penelitian mengenai pengasuhan berbasis kekuatan yang dipublikasikan secara internasional maupun nasional. Hasil: Sekalipun belum banyak penelitian mengenai pengasuhan berbasis kekuatan, mayoritas hasil penelitian yang ada mendukung dampak positif dari pengasuhan tersebut. Dengan menggunakan pendekatan berbasis kekuatan, anak menjadi lebih percaya diri, memiliki coping stres yang lebih baik, lebih sejahtera dan bahagia. Kesimpulan: Diharapkan pendekatan berbasis kekuatan dapat dikembangkan lagi melalui penelitian. Diharapkan pula lebih banyak orangtua Indonesia dapat menerapkannya mengingat dampak positif dari pendekatan tersebut bagi keluarga.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Pengasuhan, pendekatan berbasis kekuatan, strength-based parenting, perkembangan anak.
Subjects: Psychology
Divisions: Proceeding > Faculty of Psychology
Depositing User: Agnes Maria Sumargi
Date Deposited: 07 Apr 2022 06:12
Last Modified: 12 Oct 2023 07:57
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/29736

Actions (login required)

View Item View Item