Pengaruh partisipasi anggaran, informasi asimetri, budaya organisasi, dan group cohesiveness terhadap senjangan anggaran pada perusahaan keluarga di surabaya

Harini, Natalia (2013) Pengaruh partisipasi anggaran, informasi asimetri, budaya organisasi, dan group cohesiveness terhadap senjangan anggaran pada perusahaan keluarga di surabaya. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (444kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (27kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (87kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (63kB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (105kB)
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
BAB 5.pdf

Download (44kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN]
Preview
Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf

Download (622kB) | Preview

Abstract

Penyusunan anggaran memiliki manfaat penting dalam pengembangan perusahaan. Penyusunan anggaran oleh manajer atau staf dapat menyebabkan senjangan anggaran sehingga kapasitas normal tidak digunakan dengan baik yang beradampak pada kinerja operasional menjadi tidak maksimal Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menguji pengaruh partisipasi anggaran, informasi asimetri, budaya organisasi, dan group cohesiveness terhadap senjangan anggaran. Jumlah responden yang digunakan adalah 87 orang manajer dan staf pada perusahaan keluarga di Surabaya. Metode pengumpulan data adalah kuesioner sehingga bersifat primer. Masing-masing pertanyaan dari kuesioner diukur melalui skala likert dengan interval satu sampai dengan lima. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipasi anggaran dan group cohesiveness berpengaruh positif terhadap senjangan anggaran, sedangkan informasi asimetri dan budaya organisasi tidak berpengaruh terhadap senjangan anggaran. Hal ini dimungkinkan karena pada penelitian menggunakan objek perusahaan keluarga yang menyebabkan adanya minimalisasi asimetri informasi dan kontrol terhadap budaya pengawasan yang ketat dengan tidak memberikan kebebasan bagi manajer maupun staf untuk mengambil keputusan secara langsung. Pemilik perusahaan keluarga hendaknya tetap melakukan pengawasan akan partisipasi dari manajer dan staf dalam penyusunan anggaran. Pemilik perusahaan keluarga hendaknya juga mengelola struktur organisasi di mana masing-masing bagian dapat melakukan pengawasan untuk menghindari adanya senjangan anggaran akibat faktor group cohesiveness.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Business" not defined]
Uncontrolled Keywords: Partisipasi anggaran, informasi asimetri, budaya organisasi, group cohesiveness, senjangan anggaran
Subjects: Business > Accounting
Divisions: Faculty of Business > Accounting Undergraduate Study Program
Depositing User: Users 12 not found.
Date Deposited: 08 Jun 2015 06:58
Last Modified: 08 Jun 2015 06:58
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/2692

Actions (login required)

View Item View Item