Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi pergantian kap secara sukarela pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI

Santoso, Slamet (2013) Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi pergantian kap secara sukarela pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Undergraduate thesis, Widya Mandala Catholic University Surabaya.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (929kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
Bab 1.pdf

Download (172kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (221kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (239kB)
[thumbnail of BAB 4] Text (BAB 4)
Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (293kB)
[thumbnail of BAB 5]
Preview
Text (BAB 5)
Bab 5.pdf

Download (501kB) | Preview

Abstract

Peran Auditor dan KAP semakin penting akhir-akhir ini dengan semakin banyaknya perusahaan yang go public. Dalam pelaksanaannya, perusahaan sebagai klien dapat melakukan pergantian KAP. Pergantian KAP dapat terjadi secara wajib karena adanya peraturan dan bisa pula secara sukarela. Jika pergantian KAP terjadi secara sukarela, maka perhatian utama adalah pada sisi klien. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh pergantian manajemen, opini audit, kesulitan keuangan perusahaan, presentase perubahan ROA, reputasi auditor, dan ukuran klien terhadap pergantian KAP secara sukarela. Desain penelitian adalah kuantitatif dengan hipotesis. Jenis data yang digunakan ini adalah data kuantitatif dan kualitatif berupa laporan tahunan perusahaan manufaktur di BEI tahun 2006-2011. Objek penelitian adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2008-2011, dengan menggunakan metode purposive sampling. Teknis analisis data menggunakan regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pergantian manajemen, kesulitan keuangan perusahaan, dan presentase perubahan ROA berpengaruh negatif signifikan terhadap pergantian KAP secara sukarela dan hanya opini audit yang berpengaruh positif signifikan terhadap pergantian KAP secara sukarela. Sedangkan reputasi auditor dan ukuran klien tidak berpengaruh signifikan terhadap pergantian KAP secara sukarela. Hal ini menunjukkan bahwa reputasi auditor harus memiliki kepercayaan publik dan prestasi yang disandang auditor publik bukan atas nama besar yang dimiliki auditor tersebut, sebaliknya dengan ukuran klien di perusahaan besar memerlukan biaya awal yang lebih besar untuk auditor baru.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Department: ["eprint_fieldopt_department_Faculty of Business : Accounting Undergraduate Study Program" not defined]
Uncontrolled Keywords: Pergantian KAP sukarela, pergantian manajemen, opini audit, kesulitan keuangan perusahaan, presentase perubahan ROA, reputasi auditor, dan ukuran klien.
Divisions: Faculty of Business > Accounting Undergraduate Study Program
Depositing User: Operator 2 Student Staff
Date Deposited: 08 Oct 2014 01:46
Last Modified: 25 Nov 2014 02:21
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/206

Actions (login required)

View Item View Item