Pengaruh konsentrasi Hidroksipropil Metilselulosa (HPMC) terhadap karakteristik fisikokimia dan organoleptik selai anggur lembaran

Triwardhani, Olivia (2014) Pengaruh konsentrasi Hidroksipropil Metilselulosa (HPMC) terhadap karakteristik fisikokimia dan organoleptik selai anggur lembaran. Project Report (PKL, PKIPP, Magang D3, Praktik Kerja Profesi Apoteker, Profesi Guru, Profesi Ners dan Profesi Insiyur). Widya Mandala Catholic University Surabaya. (Unpublished)

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB 1]
Preview
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf

Download (40kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (199kB)
[thumbnail of BAB 3] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (29kB)
[thumbnail of BAB 4]
Preview
Text (BAB 4)
BAB 4.pdf

Download (108kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (95kB)

Abstract

Pola hidup masyarakat modern yang telah banyak berubah menuntut segala sesuatu yang lebih praktis, tidak terkecuali dengan masalah sarapan. Sarapan dengan roti dan selai sudah menjadi hal yang biasa sehingga menyebabkan permintaan selai meningkat. Selai yang ada di pasaran umumnya dalam bentuk selai oles yang dianggap kurang praktis dalam penyajiannya, sehingga perlu dikembangkan dalam bentuk yang lain seperti selai lembaran (jam slices) yang lebih praktis dalam penyajian. Selai buah banyak beredar di pasaran adalah selai nanas, srikaya, strawberry dan blueberry sehingga dibuat selai anggur lembaran untuk memberikan inovasi baru. Selai anggur lembaran dibuat dengan penambahan agar-agar 1,2% dan Hidroksipropil Metilselulosa (HPMC) menghasilkan selai yang memiliki tekstur kompak, tidak lengket, dan praktis dalam penyajian. Penggunaan asam sitrat untuk memberikan rasa asam pada selai anggur lembaran. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan faktor 7 konsentrasi HPMC sebesar 0%, 0.2%, 0.4%, 0.6%, 0.8%, 1.0%, 1.2% dengan 3 pengulangan. Selai anggur lembaran dianalisa karakteristiknya secara fisikokimia (kadar air, pH, aw, %brix, warna, tekstur, dan sineresis) dan sensori (tekstur, rasa, kehalusan lembaran). Data akan dianalisa menggunakan ANOVA pada α = 5, apabila hasil uji menunjukkan adanya pengaruh nyata dilanjutkan dengan Uji Beda Nyata Duncan pada α = 5% untuk mengetahui bahwa penambahan HPMC memberikan perbedaan yang nyata pada selai anggur lembaran. Hasil yang diharapkan adalah adanya pengaruh konsentrasi HPMC terhadap karakteristik fisikokimia dan organoleptik selai anggur lembaran.

Item Type: Monograph (Project Report (PKL, PKIPP, Magang D3, Praktik Kerja Profesi Apoteker, Profesi Guru, Profesi Ners dan Profesi Insiyur))
Uncontrolled Keywords: Anggur, selai anggur lembaran, agar, HPMC.
Subjects: Agriculture and Food Technology
Divisions: Faculty of Agricultural Technology > Food Technology Study Program
Depositing User: Thomas Aryanatan Lena
Date Deposited: 04 Sep 2017 04:49
Last Modified: 04 Sep 2017 04:49
URI: http://repository.ukwms.ac.id/id/eprint/12506

Actions (login required)

View Item View Item